Foto: MNC Media
Bukan The Voice Indonesia namanya jika tidak menyuguhkan kompetisi vokal berstandar internasional. Pada malam Live Round 2 lalu, salah satu kontestan yang tampil luar biasa adalah Aldo. Pria ini dikenal memiliki suara yang merdu, tebal, dan ikonik. Ia pun mampu membuat penonton berdecak kagum.
Aldo memikat para juri saat malam itu ia membawakan lagu Jealous milik Labrinth. “Aduh speechless banget dengan suara kamu yang luar biasa,” ujar Coach Titi DJ di panggung The Voice Indonesia, Studio 8, GTV, Jakarta, Kamis (14/3/2019).
Juri sekelas Armand Maulana pun memberi pelukan kepada Aldo sebagai ucapan selamat. Vokalis GIGI ini mengaku merinding saat mendengarkan suara Aldo.
“Aldo paling pintar dan paling jago memasukkan rasa dalam lagu. Terharu dari awal sampai akhir dengar Aldo bernyanyi. Berbahagialah orang Indonesia Timur memiliki bakat suara yang luar biasa,” ujar Coach Armand.
Video: Elok Nuriyatru Rosyidah
Yuk, dukung terus Aldo agar tetap bertahan di babak semifinal. Saksikan keseruannya setiap Kamis pukul 19.30 WIB hanya di The Voice Indonesia GTV!